Rabu, 07 Mei 2008

Pendaftaran

PENJELASAN PENERIMAAN MURID BARU
LEMBAGA PENDIDIKAN ISLAM (PESANTREN) DARUTTUHID MALANG
PROFIL DARUTTAUHID
Pondok Pesantren ini terletak di perbatasan tiga desa Dinoyo, Ketawanggede dan Sumber Sari yang didirikan pada tanggal 20 Agustus 1981 M, bertepatan dengan tanggal 20 Syawal 1401 H. oleh Alm. Ust. Abdullah Awad Abdun dan diberi nama DARUTTAUHID oleh seorang Ulama’ besar Makkah almarhum Prof. Dr. al-‘Allamah al-Habib as-Sayyid Muhammad bin Alawy al-Maliky selaku Musyriful ‘Aam.

SYARAT-SYARAT PENDAFTARAN :
1. Mengisi formulir dan Membayar biaya pendaftaran yang ditandatangani Orang tua / Wali dan Calon Santri
2. Pernyataan tertulis persetujuan wali murid dan murid terhadap tata tertib yang berlaku di Pesantren ini (Tata Tertib terlampir).
3. Menyerahkan Pas Foto ukuran 3 x 4 sebanyak 8 lembar.
4. Menyerahkan Foto copy Akte kelahiran, STTB, Danem, SKKB dan/atau surat keterangan lain.
5. Surat pindah bagi pendaftar pada pertengangan tahun ajaran.

JENJANG PENDIDIKAN :
1. Tingkat Ibtidaiyyah Diniyah (Kurikulum Pesantren)
- Telah tamat dan berijazah SD/sederajat
- Diadakan Testing
2. Tingkat Tsanawiyyah Diniyah (Kurikulum Pesantren)
- Berijazah SD/sederajat
- Telah tamat Ibtidaiyyah Diniyah
- Diadakan Testing
3. Tingkat Aliyah Diniyah (Kurikulum Pesanren)
- Berijazah SD dan SMP / Tsanawiyyah
- Diadakan Testing
4. Tingkat Tsanawiyah Umum (Kurikulum DEPAG)
- Berijazah SD dan yang sederajat
5. Tingkat Aliyah Umum (Kurikulum DEPAG)
- Berijazah Tsanawiyah / SLTP
NB. : Tidak menerima siswa kecuali yang sudah mempunyai minimal ijazah SD atau yang sederajat.

BIDANG STUDI DAN WAKTU BELAJAR :
a. Pengetahuan Agama Islam dan Bahasa Arab :
1. Ibtidaiyyah (Kurikulum Pesantren)
2. Tsanawiyyah (Kurikulum Pesantren)
3. Aliyah (Kurikulum Pesantren)
Waktunya Pagi hari pk. (08.10 - 09.30) Jam I
(10.00- 11.20) Jam II
b. Pengetahuan Umum :
1. Tsanawiyah (Kurikulum DEPAG)
2. Aliyah (Kurikulum DEPAG)
Waktunya Pkl. (07.00 - 08.10) Jam I-II
(11.20 -12.40) Jam III-IV
Keterangan :
1. Libur Pesantren Hanya Pada Hari-Hari Besar Islam 2. Pelaksanaan Ujian Mengikuti Kalender Pendidikan Nasi oNasional
BEBERAPA CATATAN :
1. Lemari, ranjang, kasur dan bantal disediakan oleh Pesantren.
2. Kitab-kitab, buku dan alat-alat tulis / belajar lainnya, termasuk sabun, odol dan kebutuhan siswa lainnya, ditanggung sendiri oleh siswa/santri.
3. Seragam sekolah untuk Madrasah Diniyah dan Madrasah Umum (Kurikulum DEPAG) disediakan sendiri oleh masing-masing siswa.
4. Setiap siswa Daruttauhid harus tinggal di asrama Daruttauhid Malang yang telah disediakan.
5. Para Ibu wali siswa jika datang ke Pesantren, diharap memakai busana muslimah.
6. Tidak menerima santri yang ingin belajar reguler di luar pesantren
PERLENGKAPAN WAJIB
Setiap murid harus membawa :
1. Kitab Al Qur'anul Karim
2. Buku tulis dan alat-alat sekolah lainnya
3. Empat buah GAMIS/TSAUB seragam wajib Ma'had (putih)
4. Empat buah kopyah putih
5. Tiga baju taqwa (Koko)
6. Tiga lembar sarung
7. Sarung bantal dua stel
8. Satu buah selimut dan sajjadah
9. Peralatan makan (cangkir, sendok dll)


PEMBIAYAAN :
Biaya Pendaftaran Awal Siswa Baru Sebagai Berikut :
a. Sekolah Diniah Kurikulum Pesantren
1. Infaq (Dana Pengemb. Pend.) Rp. 2.500.000,-
b. Biaya Keperluan Santri
2. Pendaftaran Rp. 50.000
3. Dana P3K Rp. 100.000,-
4. Kitab-kitab Diniyah Rp. 125.000,-
5. Pengadaan dan perawatan Komputer Rp. 150.000,-
6. Buku Paket Pelajaran Umum Rp. 150.000,-
7. Seragam Sekolah ( 2 Stel ) Rp. 180.000,-
8. Seragam Olah Raga ( 1 Stel ) Rp. 60.000,-
----------------------
Rp. 815.000,-

c. Syahriah/SPP per bulan
1. Uang Makan 3 kali sehari Rp. 210.000;-
2. Uang Asrama / listrik / air Rp. 60.000,-
3. SPP Madrasah Rp. 80.000,- Rp. 350.000,-

KETERANGAN :
1. Apabila mengirim uang bayaran, harap kirim bersama uang keperluan harian putra Bapak / Ibu.
2. Diharap mengirimkan juga Resi (lembar bukti) Pengiriman Uang tersebut, via Fax atau lewat Pos.
3. Pengiriman Uang melalui salah satu Bank tersebut diatas.
4. Pembayaran hendaknya dikirim sebelum tanggal 10 (sepuluh) untuk setiap bulannya melalui salah satu bank tersebut diatas atau lewat Wesel Pos.
5. Uang DPP (Dana Pengembangan Pendidikan) dan Uang P3K adalah sumbangan wajib wali murid untuk kesejahteraan pesantren dan murid itu sendiri, maka apabila murid ber-sangkutan berhenti, tidak ada keuangan yang dikembalikan.
6. Pembayaran bulanan pada waktu libur Ramadlan dibayar penuh.
7. Setiap mengirim uang Pembayaran kami harap dilebihkan guna untuk keperluan-keperluan lain putra Bapak/Ibu.

Pimpinan
DARUTTAUHID – MALANG


~ Ekstra Kulikuler :
& Bahasa Inggris & Komputer & Merakit Komputer
& Dufuf-Marawis & Bela Diri &Khitobah

2 komentar:

Ahmad Muchlis mengatakan...

semoga sukses dalam membimbing dan mendidik santri-santrinya. Dari kami Putushima Furniture pengrajin tempat tidur anak jati

kerajinan furniture jepara mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.